Rapat Kerja Awal Tahun Ajaran 2021-2022 SMA KORPRI Bekasi
SMA KORPRI Bekasi Mengawali Tahun ajaran baru dengan Raker yang di adakan secara virtual melalui Aplikasi Zoom Meeting pada hari Jumat 16 Juli 2021 yang di mulai pada Pukul 08:00.Raker di hadiri oleh seluruh pendidik dari rumah masing-masing dengan Aplikasi Zoom Meeting.
Raker ini merupakan agenda rutin yang selalu di adakan walaupun pada saat pandemi ini di laksanakan secara virtual tapi tidak mengurangi makna dan tujuan dari raker tersebut.
Raker ini di awali oleh arahan dari Bapak Kepala Sekolah Drs.Hery Sujiyanto, M.Pd , kemudian di lanjutkan dengan Pembagian Tugas mengajar Oleh Waka Kurikulum Ibu Mumun Siti Maemunah, S.Pd dan di Lanjutkan penjelasan Rencana mengajar Oleh Staff Kurikulum Ibu Setiwati,S.Pd.
Pada raker yang di selenggarakan ini mengagendakan tentang Pembuatan Dokumen 1,2 dan 3 yang harus di buat oleh para pengajar, kemudian pembagian jam mengajar,pembagian calon wali kelas dan pembina OSIS.